
Hoaks: Harimau Melintas di Jalan Kawasan Gunung Pegat Wonogiri
Sebuah Video menunjukan seekor Harimau sedang melintas di jalanan. Harimau itu disebut tengah melintas di kawasan Gunung Pegat, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Video tersebut diunggah pada 6 Mei 2024 dengan keterangan ‘Gunung Pegat Wonogiri, yang biasa lewat jalur ini terutama pengguna roda 2 di malam hari baik hati-hati yaa lor.’ Berdasarkan hasil analisis, informasi tersebut adalah hoaks. Faktanya, harimau dalam video itu melintas di sebuah jalan di Desa Kurkheda, Distrik Gadchiroli, Maharashtra, India. Hasil reverse image search menunjukkan bahwa harimau dalam video tersebut tidak muncul di Gunung Pegat, Wonogiri, tetapi di India. Video serupa diunggah oleh saluran YouTube TV9 Marathi, sebuah media berbahasa Marathi berbasis di Mumbai, Maharashtra, India, pada 27 Maret 2022. TV9 Marathi melaporkan bahwa harimau terlihat melintas di sebuah jalan di Desa Kurkheda, Distrik Gadchiroli, Maharashtra, India.