Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Hoaks: Surat Kenaikan Layanan Transaksi

  • Hoaks

Waspadalah jika anda mendapatkan pesan persetujuan dari pihak tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan bank BCA. Dalam isi pesan nomor tidak dikenal tersebut melampirkan surat dan memberi pesan jika tidak membalas pesan akan dianggap setuju. berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah hoaks. Dari keterangan resmi laman BCA (bca.co.id), dinyatakan bahwa pesan itu bukan dari pihaknya dan menghimbau masyarakat untuk waspada. Di dalam surat yang menyerupai Kop Surat resmi Bank BCA tersebut, disebutkan bahwa untuk meningkatkan layanan, BCA akan menaikkan tarif transaksi antar bank dari Rp 6.500,- per-transaksi menjadi Rp 150.000,- per-bulan dan akan di autodebet setiap bulan. Jika nasabah tidak melakukan KONFIRMASI melalui link yang diberikan, berarti nasabah dianggap SETUJU dengan pendebetan tarif baru tsb. Dalam surat tersebut, nasabah sengaja diarahkan untuk melakukan KONFIRMASI dengan cara mengklik link phising yang diberikan, dan kemudian diminta mengisi nomor HP, nomor kartu ATM, PIN, kode OTP dll.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.